Kajian Cluster Gold di Serpong Park, BSD

June 6, 2012

Sejak seminggu sebelumnya, Pak Alfian, jamaah pengajian di Masjid ALBAYYINAH komplek perumahan Serpong Park, BSD, Tangerang Selatan, meminta saya untuk hadir di pengajian warga di lingkungan tempat tinggalnya, juga di Serpong Park, cluster GOLD.
Akhirnya, pada Ahad malam, 3 Juni 2012, saya hadir silaturrahim kesana selepas shalat Isya. Ternyata, Pak Alfian juga Ketua RT di lingkungannya.
Setelah jamaah mulai berkumpul, saya pun mengajak hadirin untuk merenungkan pentingnya ilmu agama bagi kehidupan kita, apalagi dalam kehidupan modern seperti saat ini.
Dengan tidak harus meninggalkan kehidupan duniawi kita, agama justru menjadi landasan pijak dari berbagai aktifitas dunia kita. Agama tidak pernah dan tidak akan pernah menjadi penghalang atas kebaikan dan peningkatan kualitas hidup manusia, justru agama menjadi pengarah dan penuntun bagi kehidupan manusia menuju pada kualitas yang membuat manusia mulia.


Seleksi Masuk Pesantren AL-AMANAH GONTORY

May 1, 2012

Hari Ahad, 29 April 2012, saya mengantar anak mengikuti seleksi/tes masuk Pondok Pesantren Modern AL-AMANAH GONTORY yang berlokasi di daerah Parigi, Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Lokasi pesantren cukup dekat dari Perumahan Binatro Sektor IX, Perumahan Emerald, Sekolah Jepang, di belakang Sekolah Internasional MENTARI. Berada di hamparan lahan seluas 5,3 hektar, dengan suasana alam yang masih segar alami.
Tes masuk Gelombang I di tahun pelajaran 2012-2013 ini dilaksanakan 1 hari. Tes dimulai pukul 08.00-14.00. Tes teori dengan materi Bahasa Indonesia, Matematika dan Agama Islam. Selanjutnya tes lisan Membaca Al-Quran, Menulis Arab dengan dikte/Imla.
Peserta tes Gelombang I kali ini, untuk putri sebanyak 116 calon santri (saya tidak tahu data calon santri putra). Konon, daya tampung 200 santri.
Semoga saja anakku sangat mengerti apa yang menjadi tujuan hidupnya, dengan membekali agama untuk menggapai sukses, bukan hanya dunia, tetapi juga sukses dan mulia akhirat nanti, insya Allah, amiin.


Ta’lim ATTAQWA 4 Pamulang II

April 3, 2012

Setiap Ahad petang (ba’da maghrib) minggu ketiga, saya hadir pada kegiatan ta’lim di Masjid ATTAQWA 4, komplek Pamulang II, Tangerang Selatan.
Begitu juga Ahad, 18 Maret 2012 kali ini, saya hadir untuk melanjutkan kajian tentang TAUHID dengan topik: ALLAH MAHA PENCIPTA.
Banyak dibahas, terutama tentang wajib berhati-hati terhadap sikap musyrik menyangkut sifat dan wewenang Allah dalam hal penciptaan-Nya.


Bedah SKL Matematika SMK di Tangerang Selatan

March 15, 2012

Mas Syahroni dari Erlangga mengundang saya untuk hadir pada acara Bedah SKL Matematika SMK di Tangerang Selatan, Banten.
Diusung oleh penerbit Erlangga, acara dihadiri bersama ratusan guru Matematika, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris SMK se kota Tangerang Selatan.
Alhamdulillah, akhirnya kegiatan yang dilaksanakan pukul 13.00-16.00, berakhir dengan semangat para guru untuk memaksimalkan upaya mendampingi dan mendidik murid-muridnya untuk menghadapi UN 2012 dengan siap, percaya diri dan bermartabat.


Jum’at di BATAN INDAH

March 15, 2012

Hari Jumat, 17 Februari 2012, sekali setahun saya mendapat kesempatan untuk khutbah Jumat di Masjid DZARROTUL MUTHMAINNAH, komplek BATAN INDAH, Serpong, Tangerang Selatan.
Dalam kesempatan itu, saya mengajak jamah jumat untuk merenungkan dan mengamalkan kemuliaan Islam.


Ta’lim ibu-ibu ATTAQWA Vila Pamulang Tangsel

March 12, 2012

Ta’lim ibu-ibu di Masjid ATTAQWA, kompleks Vila Pamulang, Tangerang Selatan, kembali diadakan Kamis, 12 Januari 2012, ba’da Ashar.
Pada kajian kali ini, saya mengajak untuk merenungkan tentang pentingnya BERKOMITMEN dengan AL-QUR’AN dan ASSUNNAH.


Ta’lim Ibu-ibu RW 20 Reni Jaya, Pamulang, Tangsel

March 12, 2012

Alhamdulillah, seperti biasa, saya kembali bersilaturrahim untuk mengisi ta’lim ibu-ibu RW 20 kompleks Reni Jaya, Pamulang, Tangsel.
Selasa, 10 januari 2012, sepulang haji 1432H, saya hadir untuk mengajak merenungkan pentingnya menancapkan niat untuk pergi menunaikan ibadah haji sebagai rukun Islam kelima.
Selama ada niat dan sungguh-sungguh, Insya Allah, tidak ada yang tidak mungkin…


Ta’lim Ibu-ibu ATTAUBAH, Vila Pamulang, Tangsel

March 12, 2012

Alhamdulillah, Jum’at 23 Desember 2011, untuk kali yang pertama sepulang haji 1432H, saya bersilaturrahim ke jama’ah ibu-ibu Masjid ATTAUBAH, Vila Pamulang, Pondok Benda, Pamulang, Tangerang Selatan.
Meski diguyur huja, jama’ah tetap antusias menhadiri ta’lim.
Dan, saya mengajak mereka untuk merenungkan bukti kecintaan Mukmin terhadap Al-Qur’an.


Kuliah Subuh Serpong Park BSD

March 12, 2012

Alhamdulillah, Ahad, 18 Desember 2011, sepulang haji 1432H ini, saya kembali bersilaturrahim ke jama’ah subuh di Masjid ALBAYYINAH, Serpong Park, BSD, Tangerang Selatan (Tangsel).
Saya mengajak kembali melanjutkan kajian, yakni renungan tentang bukti kecintaan kita (Muslim) terhadap Al-Qur’an, diantaranya:
– Upaya dapat membaca Al-Qur’an,
– Upaya membaca secara rutin,
– Upaya menghafalkan meski sedikit dan bertahap,
– Upaya mempelajari dan memahaminya, serta…
– Upaya mengamalkannya.


Silaturrahim BATAN INDAH, Serpong, Tangerang

March 12, 2012

Dalam kesempatan silaturrahim kaum Muslim di komplek BATAN INDAH, Serpong, Tangerang Selatan diadakan pada Selasa malam, 20 September 2011.
Saya hadir melalui undangan ustadz ASEP salah seorang pengurus masjid DZARROTUL MUTHMAINNAH, Batan Indah.
Saya mengajak jamaah yang hadir untuk merefleksikan tarbiyah selama Ramadhan agar terrealisasi dalam kehidupan pasca Ramadhan.


Kuliah Subuh Serpong Park BSD

March 12, 2012

Sabtu-Shubuh minggu ke-3, saya rutin silaturrahim ke jamaah masjid ALBAYYINAH, Serpong Park, BSD, Tangerang Selatan, seperti juga kali ini, selepas iedul fithri, Ahad 17 september 2011, saya kembali hadir via undangan pak ALFIAN.
Jamaah kembali saya ajak melanjutkan pemahamannya tentang aqidah dan tauhid yang sangat penting sebagai dasar utama pemahaman umat Islam.
Komitmen dan kecintaan terhadap Al-Quran kembali saya ajak untuk benar-benar diwujudkan dalam kehidupan keluarga Muslim.


Iedul Fithri di ATTAQWA RAYA Pamulang

March 12, 2012

Alhamdulillah, kesempatan shalat iedul fithri tahun ini 1432H, saya berkesempatan diundang jamaah dan pengurus masjid ATTAQWA RAYA, komplek Pamulang II, Pamulang, Tangerang Selatan.
Antusias jamaah menyambut iedul fithri saya ajak dengan menyemangati dalam menyongsong kebaikan dan perubahan dalam amaliah kehidupan Muslim.


Qiyamul Lail Serpong Park

March 12, 2012

Banyak masjid dan kaum Muslim yang sudah membiasakan kegiatan Qiyamul Lail pada malam-malam ganjil sepuluh terakhir di bulan Ramadhan, termasuk di masjid ALBAYYINAH, Serpong Park, BSD, Tangerang Selatan.
Rabu malam, 24 agustus 2011, tepat pada malam ke-25 ramadhan, saya bersilaturrahim dan Qiyamul lail melalui undangan pengurus masjidnya, pak H. Nursalim dan Pak Alfian.
Alhamdulillah, sejak jam satu pagi, jamaah sudah berkumpul menyemarakkan Qiyamul lail, sungguh terharu.
semoga Allah berkenan menjadikan amal yang tak seberapa ini dengan balasan dan ampunan yang berlipat ganda, amin.


Kuliah Zhuhur Kantor Pajak BSD Serpong Tangerang Selatan

March 12, 2012

Muridku SMEA lulusan tahun 1994, Hendra, mengundangku untuk mengisi kegiatan kuliah bakda zhuhur di masjid kantornya di Kantor Pelayanan Pajak, BSD, Serpong, Tangerang Selatan.
Kuliah zhuhur di bulan Ramadhan ini, Rabu 24 Agustus 2011, jamaah saya ajak merenungkan tentang nilai shaum yang seharusnya merubah perilaku.